Wednesday, October 31, 2018

Filosofi Wortel, Telur dan Biji Kopi


Dalam keseharian sebagai manusia individu dan makhluk sosial, akan ada masa setiap anak turun Adam mendapatkan ujian atau cobaan. Yang Pasti bahwa Allah tidak akan memberi cobaan yang tidak sanggup dilalui oleh hambaNya, tapi kenapa ada yang stress dan mungkin sampai bunuh diri, apakah berarti cobaan yang mereka terlalu berat untuk mereka tanggung?
Jawabannya tidak.

Setiap besar kecilnya suatu cobaan/masalah tergantung bagaimana sudut pandang masing orang. Pesan ini bisa kita ambil dari Wortel, Telur dan Biji Kopi. masing2 mempunyai sifat yang jelas;
1. Wortel bentuknya keras, bisa digambarkan sebagai orang dengan pribadi yang tegas.
2. Telur dalamnya cairan, bisa digambarkan sebagai seorang dengan pribadi yang lembut dan menyenangkan
3. Biji Kopi dari aromanya, bisa digambarkan sebagai orang dengan pribadi mudah disukai, berwibawa, penyemangat.
dan cobaan/masalah di gambarkan sebagaimana air yang mendidih.


Apa yang terjadi jika wortel, telur dan biji kopi, satu per satu dimasukan ke dalam air panas.
1. Wortel yang semula keras menjadi lembek, bisa digambarkan sebagai orang yang semula tegas kemudian berubah menjadi orang yang tidak tegas dan lemah.
2. Telur yang semula dalamnya cair berubah menjadi padat, digambarkan sebagai orang yang semula lemah lembut dan sopan berubah menjadi seorang yang keras hati dan pemarah.
3. Biji kopi yang semula sudah tercium aroma kopi, setelah mendapat masalah akhirnya aromanya semakin mantap, digambarkan sebagai seorang yang berharsil melewati cobaan dan merubah masalah menjadi batu loncatan.

Nah mau pilih menjadi apa? Wortel? Telur? atau Biji Kopi? semua tergantung manusianya, dan kemampuan menghadapi cobaan tergantung juga tingkat keimanan seseorang.

sumber:unknown

5 comments:

Filosofi Wortel, Telur dan Biji Kopi

Dalam keseharian sebagai manusia individu dan makhluk sosial, akan ada masa setiap anak turun Adam mendapatkan ujian atau cobaan. Yang...